Surabaya Siaga Satu Penculikan Anak - Manunggal Media / Jujur, Lugas, Up-date Dan Anti Hoax

Post Top Ad

Surabaya Siaga Satu Penculikan Anak

Share This

Surabaya Siaga Satu Penculikan Anak

Kabar Surabaya - Akhir-akhir ini seringkali terdengar berita mengenai seaorang anak yang diculik. Hal ini tentu saja membuat semua orangtua sedikit khawatir. Salah satu kasus penculikan anak yang cukup meresahkan adalah usaha penculikan anak yang terjadi dikawasan Waru - Sidoarjo.  Meskipun sang korban akhirnya bisa meloloskan diri, namun kisahnya cukup mencekam dan menjadi viral dikalangan orang tua.



Kisah penculikan anak ini dialami oleh seorang anak perempuan kelas lima SD ketika dia akan berangkat ke sekolah. Ketika akan mencapai lokasi sekolah tiba-tiba dia didekati oleh seseorang yang mengendarai mobil kijang innova berwarna putih. Selain itu, datang pula pengendara motor CBR yang langsung menogongkan pisau kepadanya dan mengancamnya agar segera memasuki mobil berwarna putih tersebut. Untungnya korban berhasil melarikan diri ketika penculiknya lengah. Korban langsung berlari kearah pasar dan bersembunyi hingga siang hari sampai keadaan aman.

Masih dalam minggu yang sama dan masih dikawasan yang sama, terjadi lagi usaha penculikan anak. targetnya juga masih sama, yaitu anak perempuan SD kelas empat. Kejadiannya, korban saat itu sedang berjalan kaki menuju rumahnya sepulang sekolah. Tiba-tiba korban dihampiri oleh pelaku yang mengenakan jaket ojek online. Pelaku langsung menanyakan nama korban dan meminta korban untuk ikut dengannya, dengan alasan orang-tuanya memesan ojek online untuk dirinya. 



Melihat kehadiran ojek online tersebut korban langsung ketakutan, mengingat selama ini orangtuanya tidak pernah menggunakan jasa ojek online untuk menjemput dirinya. Lagipula jarak rumah dan sekolahnya hanyalah 500 meter saja. Langsung saja korban melarikan diri dan bersembunyi didalam Balai Desa hingga keadaan aman. 

Kedua kasus tersebut saat ini sedang menjadi perhatian utama bagi pihak Kepolisian Kota Sidoarjo dan masih dalam tahap penyelidikan secara intensif. Meskipun usaha penculikan ini gagal, namun hal ini cukup meresahkan bagi orangtua anak. Terutama bagi yang mempunyai anak yang masih berusia sekolah dasar.

Meskipun belum ada laporan mengenai kasus penculikan anak yang terjadi di Kota Surabaya. Namun kondisi yang dialami oleh pihak Kabupaten Sidoarjo ini rupanya juga dianggap sebagai sinyal bahaya bagi Pemerintah Kota Surabaya.  



Seakan tidak mau kecolongan, Pemerintah Kota Surabaya langsung bergerak melakukan sosialisasi mengenai cara-cara pencegahan terhadap kejahatan penculikan anak. Beragam pamflet dan surat edaran telah diturunkan ke masyarakat agar waspada. Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menghindari modus kejahatan Penculikan Anak :
  1. Awasi dan pantau keberadaan anak anda, terutama saat anak bermain diluar rumah
  2. Ajari anak untuk tidak mau menuruti ajakan dan bujukan dari orang yang tidak dikenal. Biasanya para penculik mengunakan modus minta tolong atau memberikan hadiah.
  3. Hindari anak dari pemakaian barang mewah dan perhiasan/gadget yang mencolok
  4. Ajari anak untuk berteriak kencang/menangis memanggil nama orang tua bila dalam keadaan berbahaya. Hal ini untuk menarik perhatian orang-orang di sekitar agar menolong.
  5. Waspadai apabila ada orang tidak dikenal yang ada di sekitar rumah dan sekolah
  6. Waspadai jika ada kendaraan/mobil tidak kenal berada di sekitar rumah dan sekolah.

  7.  Ajari anak untuk menanti jemputan didalam area sekolah
  8. Apabila pulang sekolah berjalan kaki, ajari anak untuk selalu pulang secara berkelompok
  9. Pihak sekolah harus mempunyai identitas penjemput anak yang jelas.
Apabila terjadi kejadian gawat darurat termasuk kejadian Penculikan Anak, harap mengghubungi Command Center 112. Cukup tekan 112 tanpa 031. Saluran ini bebas pulsa. Meskipun pulsa telephon anda Rp 0, tetap bisa meng-akses nomor darurat 112 ini. (Yanuar Yudha)

8 comments:

  1. mbok ya jgn suka nyebar berita HOAX

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bukan HOAX...ini berita beneran sebelah kampungku

      Delete
  2. Bukan hoax krna sudah msuk berita tv jga kmren

    ReplyDelete
  3. Yang bilang hoax kurang update....lihat brita donk jangan sinetron melulu

    ReplyDelete
  4. "Agen poker terbesar dan terpercaya ARENADOMINO.
    minimal depo dan wd cuma 20 ribu
    dengan 1 userid sudah bisa bermain 7 games
    ayo mampir kemari ke Website Kami ya www.arenadomino.com

    Wa :+855964967353
    Line : arena_01
    WeChat : arenadomino
    Yahoo! : arenadomino"

    ReplyDelete
  5. Permisi ya kak Admin ^^

    ItuKasino - Agen Judi Bola - Slot - Judi Poker - IDNLive - Sicbo - Baccarat- LiveCasino

    Minimal Deposit & Withdraw Rp. 25.000,- / Rp.50.000,

    - Bonus Cashback Sportsbook 5% setiap Senin
    - Bonus Rollingan Live Casino 1% setiap Senin
    - Bonus Rollingan IDN Live 1% Setiap Senin
    - Bonus Cashback Slot Games 5% Setiap Senin
    - Bonus Cashback Poker 0.3% setiap Kamis

    Kontak Kami :
    WhatsApp : +85593790515

    Pusat Bantuan ituKasino
    • https://linktr.ee/ituKasino_official

    Link Alternatif ituKasino :
    • http://bit.ly/jokercard01

    Menerima Deposit Via Pulsa & E-Money
    • Telkomsel , XL axiata
    • Ovo , Gopay

    Agen Taruhan Judi Teraman, Situs Taruhan Judi Teraman, Agen JudiBola, Agen Judi Bola Online, Agen Bola Online, Agen Sportsbook, Judi Casino, Agen Judi Casino, Agen Casino Online, Agen Live CasinoTerpercaya, Agen Judi Poker, Judi Poker, Agen Poker Online, Agen Judi Domino, Agen Domino Online, Agen Bandar Domino, Agen Bandar QQ, Agen Bandar Poker, Agen Bandar Ceme,

    ReplyDelete

Post Bottom Ad

Pages