PT. HM Sampoerna Gerojok 1000 Dosis Vaksin Untuk Warga Gunung Anyar Dan Sekitarnya
Kabar Surabaya - Saat ini pemerintah sedang gencar-gencarnya untuk melakukan vaksinasi kepada seluruh masyarakat. Hal ini sangat mutlak diperlukan agar segera tercipta kekebalan kelompok (Herd Immunity) di masyarakat. Tentunya harapan akhirnya adalah Indonesia bisa segera pulih dan tidak sampai mengalami serangan Covid-19 gelombang ketiga seperti negara-negara di Eropa.
Kegiatan penyuntikan vaksin ini tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, namun banyak juga pihak swasta yang ikut berpartisipasi. Hal ini seperti yang dilakukan oleh PT.HM.Sampoerna pada hari Senin (25/10/2021) lalu. Perusahaan yang bergerak dibidang penjualan rokok ini bekerjasama dengan Pemkot Surabaya guna menyediakan 1000 dosis vaksin yang dibagikan secara gratis.
Setelah form diisi dengan lengkap, warga langsung dipersilahkan masuk ke Pendopo untuk dilakukan penyuntikan vaksin. Puluhan tenaga medis juga telah disiapkan untuk mensukseskan kegiatan ini. Dengan adanya banyak tenaga medis ini, maka kegiatan vaksinasi bisa berjalan dengan lancar dan cepat.
No comments:
Post a Comment