Gawat..!!! 5 Hari Kedepan Ini Kawasan Surabaya Barat Dan Timur Terancam Oleh Bencana Ini - Manunggal Media / Jujur, Lugas, Up-date Dan Anti Hoax

Post Top Ad

Gawat..!!! 5 Hari Kedepan Ini Kawasan Surabaya Barat Dan Timur Terancam Oleh Bencana Ini

Share This


Gawat..!!! 5 Hari Kedepan Ini Kawasan Surabaya Barat Dan Timur Terancam Oleh Bencana Ini


Kabar Surabaya - Pada awal tahun 2021 ini Indonesia terlihat sudah sangat akrab dengan berbagai bencana alam. Mulai dari banjir, longsor, erupsi gunung berapi, gempa bumi hingga pusaran angin besar di waduk Gajah Mungkur Wonogiri Jawa Tengah. Hal ini tentunya membuat pemerintah dan semua pihak terkait langsung tancap gas untuk melakukan proses penanganan bencana.

 

Hal ini jugalah yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya pada beberapa hari belakangan ini. Terutama setelah mendapatkan informasi dari Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika Tanjung Perak Surabaya. Informasi ini barupa prediksi bencana yang bisa terjadi di Kota Surabaya, terutama di Kawasan Surabaya Timur dan Kawasan Surabaya Barat.

 


Wilayah yang nantinya paling terdampak oleh bencana ini adalah pemukiman penduduk yang terletak di kawasan pesisir. Rupanya bencana alam ini di picu oleh tinggi gelombang air laut yang bisa mencapai rentang antara 2 meter hingga 3 meter. Kondisi ini tentunya akan sangat membahayakan, terutama bagi mereka yang berprofesi sebgai nelayan. 


Kondisi seperti ini juga pernah dialami oleh warga Kenjeran pada akhir tahun lalu. Dimana pemukimannya di hajar oleh ombak setinggi 3 hingga 5 meter. Beberapa rumah dilaporkan mengalami kerusakan ringan dan banyak perahu yang karam akibat ombak tinggi ini.


Bencana alam yang kemungkinan terjadi pada 5 hari kedepan ini juga akan mengakibatkan banjir rob. Hal ini dikarenakan permukaan air laut yang akan meninggi dan melebihi daratan yang ada. Dampaknya, pad daerah pesisir ini nantinya akan digenangi oleh air laut setinggi 10cm hingga 30cm pada saat air laut pasang. Tergantung dari ketinggian daerah yng ada dipesisir tersebut. 


Naiknya permukaan air laut ini rupanya dipicu oleh fase Bulan Purnama diberbagai daerah. Dari segi waktunya, BMKG memperkirakan naiknya permukaan air laut ini bisa terjadi saat malam tiba mulai pukul 21.00wib. Daerah yang akan terdampak akibat bencana ini adalah Pesisir Sidoarjo , Daerah Pelabuhan Surabaya, Pesisir Surabaya Timur, Pesisir Surabaya Barat, dan Pesisir sekitar Pamekasan. (ota)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages