Superhero Marvel Bersama Nurul Hayat Turun Ke Gunung Anyar, Dampingi Ratusan Anak - Manunggal Media / Jujur, Lugas, Up-date Dan Anti Hoax

Post Top Ad

Superhero Marvel Bersama Nurul Hayat Turun Ke Gunung Anyar, Dampingi Ratusan Anak

Share This

Superhero Marvel Bersama Nurul Hayat Turun Ke Gunung Anyar, Dampingi Ratusan Anak


Manunggal Media - Siapa yang tidak kenal dengan Superhero Marvel besutan sianeas Hollywood. Sebut saja Captain America yang sudah menjadi idola bagi anak-anak. Lantas bagaimana bila tokoh yang identik dengan perisai bulatnya tersebut tiba-tiba nongol di hadapan anak-anak  ?. Tentu saja suasana menjadi heboh, apalagi ada superhero lain seperti Satria Baja Hitam dan Power Ranger Merah ikut serta datang ke Kecamatan Gunung Anyar.

 

Rupanya, kedatangan ketiga superhero ini dalam rangka menemani anak-anak yang akan melakoni sunatan massal yang diselenggarakan oleh Laznas Nurul Hayat. Pelaksanaan sunat ini juga bekerjasama dengan Kecamatan Gunung Anyar Surabaya. Sunat Massal yang diberi label Sunat Ceria ini dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Gunung Anyar pada hari Sabtu (04/06/2022) pagi.

 

Tepat pukul 07.00wib pagi, ratusan anak-anak yang didampingi oleh orang tuanya tampak memadati halaman kantor Kecamatan Gunung Anyar tersebut. Mereka melakukan registrasi ulang setelah sebelumnya melakukan pendaftaran secara online. Saat registrasi ulang ini, anak-anak diberikan T-Shirt untuk langsung dikenakan. Meskipun tampak tenang, namun siratan wajah tegang tampak pada raut muka anak-anak yang menjadi peserta Sunat Massal bersama Nurul Hayat ini.

 


Dalam sambutannya, Maria Agustin selaku Camat Gunung Anyar mengucapkan banyak terimakasih kepada Nurul Hayat atas terselenggaranya Sunat Massal Ceria Gratis ini. Hal ini tentunya sangatlah bermanfaat bagi warga Gunung Anyar dan sekitarnya. 

"Kepada anak-anakku, jangan takut ya, karena Sunat juga merupakan Ibadah. nanti juga bisa berfoto bareng dengan Super Hero peduli," ujar Camat Maria kepada anak-anak peserta sunat.


Sedangkan Kholaf Hibatullah selaku Direktur dari Nurul Hayat mengungkapkan bahwa acara Sunat Massal Ceria ini diselenggarakan juga untuk memperingati Hari Jadi Kota Surabaya ke 729. Beliau juga menjelaskan bahwa teknik sunat yang dipakai  kali ini adalah, "Smart Clamp". Teknik ini dipilih agar anak bisa segera beraktifitas kembali setelah di sunat. 

"Setelah di sunat anak-anak bisa langsung bermain lagi, apalagi saat ini kan musim liburan, saatnya anak-anak bermain. Nanti setelah 5 hari baru alatnya bisa dilepas," terang Direktur Kholaf.    

 

Raut wajah anak-anak tampak kembali tegang saat nama mereka mulai dipanggil satu-persatu untuk masuk kedalam ruangan sunat. Didalam ruangan sunat tersebut tersedia 6 tempat tidur yang sudah siap untuk melakukan tindakan sunat. Mereka-pun satu-persatu mulai diarahkan untuk merebahkan diri sambil melepaskan celananya.

Tidak lama setelahnya mulai terdengar suara jerit dan tangis beberapa anak yang memang ketakutan saat para dokter mulai beraksi dengan suntikan dan gunting kecilnya. Amak-anak yang menangis ini lalu didatangi oleh para Superhero untuk ditenangkan. Namun ada juga beberapa anak yang tampak santai saat dokter melakukan tugasnya. Mereka tampak melihat youtube dari telpon genggamnya untuk mengalihkan perhatian dari tindakan sunat.

 


Warga yang menyunatkan anaknya di Kecamatan Gunung Anyar ini mengaku sangat senang dengan adanya Sunat Massal Gratis yang diselenggarakan oleh Laznas Nurul Hayar Surabaya. Seperti warga RW-01 Rungkut Menanggal yang hari itu membawa anaknya yang masih berusia tujuh bulan. Putranya yang bernama Achmad 'Adnan ini rupanya menderita sakit yang mengharuskanny untuk melakukan sunat.

 

"Kemarin dibawa ke Rumah Sakit dr.Soetomo, kata dokter menderita infeksi saluran kencing, jadi wajib disunat agar sembuh. Alhamdullilah di Kecamatan Gunung Anyar kok ada Sunat Gratis, jadi langsung kesini. Pegawai Kecamatan sangat membantu banget, padahal saya daftarnya agak telat," ujarnya.(yyan)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages