KIM Manunggal Media Sukses Sabet Juara Di Anugrah Lomba KIM 2022 - Manunggal Media / Jujur, Lugas, Up-date Dan Anti Hoax

Post Top Ad

KIM Manunggal Media Sukses Sabet Juara Di Anugrah Lomba KIM 2022

Share This

KIM Manunggal Media Sukses Sabet Juara Di Anugrah Lomba KIM 2022


KIM Manunggal Media - KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) adalah relawan informasi yang berada dibawah naungan Dinas Kominfo dan Informatika (Dinkominfo). Tugas dasarnya merekam suatu peristiwa dilingkungannya  dan mampu menyampaikan suatu informasi secara utuh kepada masyarakat. Informasi yang disampaikan tersebut dikemas dalam dua bentuk dasar, yaitu arttikel dan vidio. Kemudian, keduanya akan dimuat kedalam blog atau website yang dikelola oleh masing-masing KIM.


 

Untuk memberikan apresiasi kepada seluruh relawan KIM yang tersebar di 152 Kelurahan, Dinkomifo Kota Surabaya kembali menggelar acara yang bertajuk Penganugerahan Lomba KIM 2022. Sebelumnya, event yang berisikan lomba antar para relawan KIM ini dilaksanakan pada tahun 2019 yang lalu. Kemudian, event ini sempat terhenti karena Pandemi Covid-19. Hingga tahun 2022 ini Dinkominfo kembali menggelar acara yang serupa.


Pada pelaksanaannya kali ini, setiap kelompok KIM mengirimkan karya mereka berupa artikel yang di muat pada blog masing-masing dan vidio pendek berdurasi 3 menit yang diupload pada media sosial Instagram. Tema yang diwajibkan pada lomba kali ini adalah "Bangkitnya Ekonomi Kerakyatan Surabaya".

 

 


Pada kategori lomba Blog, terdapat 6 KIM yang akhirnya masuk nominasi  yaitu. KIM Banyu Urip "Unggulan UMKM RW 5 Kelurahan Banyu Urip, KIM Gunung Sari "Optimis SSC 2022 Meraih Prestasi Lingkungan dan Ekonomi Kerakyatan Kota Surabaya", KIM kandangan "Ada Apa di Kampung Maco", KIM Kupang Krajan "MBR Pantang Menyerah Menghadapi Covid-19", KIM Pacar Kembang "Geliat Pelaku UMKM Pasca Pandemi Covid-19", KIM Rungkut Menanggal "Siap babat Alas Demi Tingkatkan Ekonomi Mwlalui Program Padat karya".

 

Sedangkan untuk lomba vidio, ada 5  KIM yang berhasil masuk dalam jajaran nominasi, yaitu KIM Rungkut Menanggal, KIM Mojo, KIM Gunung Anyar Tambak, KIM Gunungsar dan  KIM Kebonsari, Setelah melakukan penjurian dan penilaian yang dilakukan oleh para ahli dibidangnya, akhirnya pada hari Senin (17/09/2022) kemarin, Dinkominfo Kota Surabaya secara resmi mengumumkan para pemenangnya.

 

 


Pengumuman pemenang yang dilakukan di Gedung Wanita Kalibokor ini dihadiri oleh Kadis Kominfo Indriyatno yang kemudian menyerahkan seara langsung hadiah kepada para pemenang. Pemenang untuk kategori Blog/penulisan terbaik diraih oleh KIM Manunggal Media (Juara pertama), KIM Pacar Kembang (Juara kedua) dan KIM Kupang Krajan untuk juara ketiga. Sedangkan untuk pemenang lomba vidio, berhasil di raih oleh KIM Mojo untuk juara pertaman, KIM Gunungsari untuk juara kedua dan Kim ManunggalMedia untuk juara ketiga. 

 

 

Dalam kesempatan ini. Anis Sofyan selaku Ketua Forum KIM Kota Surabaya menginginkan agar kegiatan ini bisa menjadi agenda tetap bagi Dinkominfo sebagai ajang apresiasi para relwan KIM yang ada di seluruh Kelurahan. 

"Kita sangat berharap agar agenda ini bisa menjadi agenda tahunan, agar teman-teman bisa lebih bersemangat lagi," terang Anis Sofyan.

 

Sedangkan Indriyatno sendiri, berencana akan mneg-evaluasi acara ini agar kedepannya bisa lebih banyak lagi para relawan KIM yang ikut serta. (yyan)  

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages